by

Di NTB,Tambah 35 Orang Positif Covid-19

MATARAM – Hari ini Ahad 28 Maret 2021 dari pemeriksaan 103 sampel swab di Nusa Tenggara Barat (NTB), terdapat tambahan baru 35 orang positif Covid-19. sembilan orang positif ulangan atau penderita lama yang belum sembuh dan 59 orang dinyatakan negatif. Sedangkan penderita yang meninggal dunia, dua orang

Diantara penderita baru tersebut, ada dua orang penderita anak di bawah usia 17 tahun, yaitu FI, perempuan, usia 14 tahun, penduduk Kelurahan Tanjung Karang Permai, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram.Kedua,  MRSA, laki-laki, usia 16 tahun, penduduk Kelurahan Rembiga, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram.

Yang meninggal dunia adalah pertama, A, laki-laki, usia 44 tahun, penduduk Kelurahan Selagalas, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram. Kedua, NNR, perempuan, usia 58 tahun, penduduk Desa Luk, Kecamatan Rhee, Kabupaten Sumbawa. ”Pasien memiliki penyakit komorbid, yaitu penyakit hati,” kata Sekretaris Daerah NTB Lalu Gita Ariadi selaku Wakil Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19.

Adanya tambahan 35 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19, 21 tambahan sembuh baru, dan dua kasus kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sebanyak 10.774 orang, dengan perincian 9.304 orang sudah sembuh, 457 orang meninggal dunia, serta 1.013 orang masih positif.

Hingga keterangan pers ini dikeluarkan, jumlah kasus suspek sebanyak 17.987 orang dengan perincian 389 orang (2,2 persen) masih dalam isolasi, 63 orang (0,3 persen) masih berstatus probable, 17.535 orang (97,5 persen) sudah discarded.

Jumlah kontak erat yaitu orang yang kontak erat dengan pasien positif Covid-19 namun tanpa gejala sebanyak 71.841 orang, terdiri dari 3.921 orang (5,5 persen) masih dalam karantina dan 67.920 orang (94,5 persen) selesai karantina.

Sedangkan pelaku perjalanan yaitu orang yang pernah melakukan perjalanan dari daerah terjangkit Covid-19 sebanyak 112.974 orang, yang masih menjalani karantina sebanyak 522 orang (0,5 persen), dan yang selesai menjalani masa karantina 14 hari sebanyak 112.452 orang (99,5 persen).(*)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed