MATARAM – Nilai ekspor pada Bulan Desember 2022 sebesar US $ 232,32 juta, mengalami penurunan sebesar 27,42 persen dibandingkan Bulan November 2022. Jika dibandingkan Bulan Desember Tahun 2021 mengalami kenaikan 297,32 persen..
‘’Ekspor Bulan Desember 2022 yang terbesar ditujukan ke Korea Selatan sebesar 41,64 persen, disusul Jepang sebesar 27,53 persen kemudian Filipina yaitu sebesar 15,45 persen,’’ kata Pelaksana harian Kepala Badan Pusat Statistik NTB Mohammad Junaedi.
Kelompok komoditas ekspor Provinsi NTB yang terbesar pada Bulan Desember 2022 adalah Barang Galian/Tambang Non Migas sebesar US $ 219.772.116 (94,60 persen), Gandum-ganduman sebesar US$ 9.440.025 (4,06 persen), Perhiasan / Permata sebesar US$ 1.371.434 (0,59 persen), Buah-buahan sebesar US$ 1.001.268 (0,43 persen), serta Biji-bijian berminyak sebesar US $ 328.368 (0,14 persen).
Nilai impor pada Bulan Desember 2022 sebesar US $ 17,72 Juta. Ini berarti impor mengalami penurunan sebesar 14,55 persen dibandingkan dengan impor Bulan November 2022 sebesar US $ 20,74 juta. Impor Bulan Desember 2022 berasal dari Jepang (43,62 persen), Amerika Serikat (36,82 persen), Filipina (12,48 persen) dan lainnya (7,07 persen).
Kelompok komoditas impor dengan nilai terbesar pada Bulan Desember 2022 adalah Karet dan Barang dari Karet (42,39 persen), Mesin-mesin / Pesawat Mekanik (21,33 persen), Kendaraan dan Bagiannya (13,14 persen), serta Bahan Peledak (11,60 persen).(*)